Redeem Kode Referral
Setelah kode digunakan oleh pengguna lain, maka sistem akan mendeteksi dan mengumpulkan data. Pihak penyedia kode referral akan memverifikasi dari akumulasi penggunaan referral code tersebut.
Selesai melakukan verifikasi, sistem akan memberikan imbalan kepada pemegang kode sesuai kebijakan. Biasanya reward yang didapatkan berupa komisi uang, promo diskon, poin, atau lainnya.
Menjaring Lebih Banyak Konsumen
Fungsi kode referral adalah untuk menjaring lebih banyak pelanggan baru. Apabila produk yang terjual semakin tinggi, maka perusahaan juga berkesempatan mendapatkan pelanggan lebih banyak. Hal tersebut membuat peluang bisnis untuk berkembang semakin tinggi.
Membentuk Loyalitas Pelanggan
Dalam berbisnis tentu Anda ingin mendapatkan pelanggan yang loyal, bukan? Oleh karena itu, kode referral adalah salah satu strateginya. Anda bisa membagikan kode tersebut pada pelanggan sebagai bentuk menghargai kesetiaan mereka dalam berbelanja.
Sebagai contoh, Anda dapat memberikan program loyalitas dengan berbagai keuntungan. Namun, Anda tetap harus menjaga kualitas produk serta pelayanan pelanggan agar pelanggan tetap setia menggunakan jasa maupun produk Anda.
Meminta izin lebih awal untuk berkomunikasi lebih lanjut
Apabila Anda merasa sudah memberikan usaha sebaik mungkin kepada pelanggan atau klien, dan mereka terlihat puas dengan hasilnya, maka seharusnya tidak ada yang perlu Anda takutkan untuk meminta referral dari pelanggan atau klien tersebut. Dengan meminta izin lebih awal untuk menjalin komunikasi lebih lanjut, Anda tidak akan merasa canggung untuk meminta referral kepada mereka di kemudian hari. Anggap saja cara ini sebagai “peringatan” awal agar pelanggan atau klien tersebut tidak merasa kaget ketika Anda meminta referral dari mereka.
Menyebarkan informasi di kalangan industri bisnis
Tahukah Anda bahwa sebanyak 43% dari seluruh pelanggan di seluruh dunia cenderung membeli produk baru ketika mereka mempelajari informasinya melalui media sosial? Jaman sekarang, informasi dapat berfungsi sebagai sebuah kekuatan atau kontrol. Jika Anda bisa memberikan apa yang diinginkan oleh orang lain, maka kemungkinan besar mereka akan merekomendasikan bisnis Anda ke orang-orang yang dikenalnya.
Tunjukkan bahwa Anda memiliki ilmu dan informasi yang dibutuhkan target audiens Anda. Media sosial dapat menjadi platform yang tepat untuk ini. Jika bisnis Anda sudah mempunyai halaman Facebook atau akun Twitter, usahakan untuk menjawab setiap pertanyaan yang diajukan. Jika ada beberapa pertanyaan yang sama, Anda bisa menjawabnya dengan membuat postingan khusus di blog website Anda, lalu menaruh link-nya di akun media sosial.
Cara apapun yang Anda pilih untuk terapkan, pastikan Anda selalu berkomitmen. Luangkan waktu dan energi untuk merancang strategi yang tepat agar Anda bisa mendapatkan sebanyak mungkin referral dari pelanggan. Good luck!
Sumber: The Sales Blog, kickofflabs
Rekening BCA menjadi salah satu pilihan favorit masyarakat Indonesia karena keamanannya, jaringan luas, serta kemudahan akses. Namun, memiliki rekening BCA…
Kode referral adalah istilah yang mungkin sudah biasa Anda dengar. Namun, beberapa orang masih belum memahami tentang apa itu kode referral sebenarnya. Oleh karenanya, kali ini kita akan membahas seputar arti kode referral secara detail beserta cara kerjanya.
Perlu diketahui bahwa kode referral adalah salah satu strategi pemasaran sebuah perusahaan. Kode ini dibuat untuk mempromosikan produk atau jasa mereka. Ingin tahu lebih lanjut bagaimana cara mendapatkannya? Simak ulasan berikut.
Cara Kerja Kode Referral
Cara kerja kode referral cukup sederhana. Berikut penjelasannya mulai dari kode ditetapkan hingga menghasilkan keuntungan.
Menciptakan program reward
Jangan membayangkan program reward sebagai sesuatu yang rumit, di mana Anda harus menyiapkan hadiah yang benar-benar “wah” untuk membuat pelanggan melakukan referral. Pada kenyataannya, reward program bisa dilakukan dengan sesimpel tweet nama pelanggan atau mendedikasikan sebuah bagian di website Anda untuk menghargai orang-orang yang telah membantu bisnis Anda.
Anda juga bisa menerapkan program reward berdasarkan jumlah pelanggan baru yang berhasil mereka bawa melalui referral. Semakin banyak jumlahnya, semakin banyak pula hadiah yang bisa didapatkan. Namun, ingatlah bahwa reward program tak harus memiliki sistem yang tetap. Anda selalu bisa mengubahnya berdasarkan kreativitas dan sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.
Menghasilkan Konten Promosi yang Beragam
Selanjutnya fungsi kode referral adalah menghasilkan konten promosi yang beragam. Mereka yang ingin memperoleh keuntungan dari kode referral akan diwajibkan membuat konten promosi yang menarik.
Makanya Anda mungkin sering melihat konten influencer mempromosikan produk melalui YouTube, Reels Instagram, blog, TikTok, dan sebagainya guna mendapat imbalan.
Semakin banyak konten promosi yang dibuat, maka perusahaan juga akan semakin menghemat anggaran promosi.
Baca juga: Affiliate Marketing: Cara Kerja, Kelebihan & Tips Menjalankan
Membagikan Kode Referral
Setelah mendapatkan referral code, Anda bisa menyebarkan kode tersebut ke siapa saja, baik melalui media sosial, website, langsung dari mulut ke mulut, dan sebagainya. Siapa pun dapat menggunakan kode tersebut, kecuali pengguna yang sudah mendaftar dengan akun sama sebelumnya.
Kode Referral sebagai Strategi Pemasaran
Kode referral adalah salah satu upaya yang umum dijadikan strategi pemasaran, khususnya di dunia e-commerce, jasa keuangan, atau marketplace. Biasanya perusahaan menawarkan keuntungan seperti potongan harga, gratis ongkir, maupun cashback untuk menarik banyak orang bertransaksi.